Sabtu, 23 Juli 2011

Sakit

Kamis 21 Juli lalu,tiba-tiba anak saya yang bungsu telp dari rumah neneknya."Ma,adek lemes.."Kenapa dek,saya tanya."Gak tau Ma,tiba-tiba aja,pulang sekolah badan adek lemes kali." Saya jawab,'adek habis olah raga ya ?.."iya ma,tapi tadi adek jalan,gak lari"
Walah...jangan-jangan ketularan tantenya nih,kebetulan adik saya juga baru saja sembuh.Saya bilang ke anak saya supaya telp ayahnya,minta diantar ke rumah.
Sampai rumah,memang badannya panas,dan kelihatan lemas.Langsung saya kasih minum air putih dan juga disuruh tidur.Belum saya kasih obat panas,karena masih hangat,belum terlalu panas.Tapi bangun tidur,ternyata panasnya naik terus,sewaktu saya mau oleskan minyak kayu putih ke perutnya,kelihatan bercak-bercak merah.Hmm...jangan2 nih anak kena campak nih.
Akhirnya saya sms omnya ,konsultasi aja.Tapi karena si adek masih lemas juga,saya bawa ke dokter.Sampai di dokter,di cek,ternyata anak saya terkena radang,dan merah-merah yang ada di tubuhnya itu karena panasnya yang keluar.
Alhamdulillah ,adek mulai sehat,sudah mau makan lagi.Tapi sekarang giliran abangnya yang sakit.Pulang sekolah tadi,dia telp saya.dan sama dengan adiknya,lemes...Sepertinya dia ketularan juga nih,saya cek tadi,di perutnya dah mulai ada merah2 juga...Saya kurang tau namanya,mungkin ini yang dinamakan Kerumut (istilah Medan),karena katanya kalau Campak,merah2nya lebih besar dan seperti pulau.Kalau ini lebih kecil.
Memang kalau anak-anak sakit,rasanya sedih sekali,gak tega melihat mereka cuma bisa terbaring lemas.Anak yang sulung malah bukan mikirin sakitnya,tapi yang terpikir oleh dia adalah OSIS.Kebetulan disekolah nya senin besok akan diadakan screening pengurus OSIS,yang lolos seleksi bisa jadi pengurus.Kasihannya,anak saya sudah membuat tugas-tugas yang diberikan untuk mengikuti seleksi itu,tapi kalau sakit ,gimana ya...kasihan juga..bisa-bisa gagal deh ikut seleksi.Tapi gimana nanti aja ya Nak..yang penting sehat dulu.Kalau memang rezekimu,Insya Allah bisa ikut...Yang pasti mama bangga koq,Abang bisa ikut screening OSIS,karena gak semua anak bisa ikut,hanya 10 besar dari masing-masing kelas.Cepat sembuh ya sayang..

Jumat, 22 Juli 2011

Shania Twain - From This Moment On

FROM THIS MOMENT ON

That's What Friends Are For

That's what friends are for..Bagi saya,sungguh sulit menemukan seorang sahabat sejati yang benar-benar tulus dan menerima saya apa adanya.Kalau teman memang banyak,tapi menemukan seorang yang benar-benar klop dan cocok dengan kita,susah sekali.Entah kenapa ,saya merasa kehilangan seorang teman,tempat saya berbagi suka dan duka saya. Teman untuk tertawa memang banyak sekali,tapi teman untuk kita berbagi,dimanakah dirimu...??

Nasi Hadap-hadapan

Acara nasi hadap-hadapan









Manisan Pepaya

Manisan
Sebelum dihidangkan

Hari ke 3 di Medan

14 Mei 2011


Akad nikah dimulai jam 09.00 WIB.Mulai dari beberapa hari sebelumnya sudah dilakukan persiapan,karena akad nikah di rumah,bukan di gedung.Calon pengantin pun bersiap-siap menyambut hari besarnya.
Sempat pula foto-foto dengan iparnya hehehe  dan ponakannya yang manis-manis ^^

Jam 09.00 calon pengantin laki-laki datang beserta rombongan









Akad Nikah
Tak berapa lama,akad nikah pun dimulai dan resmi deh adik iparku menikah dengan pria yang sudah lama dicintainya....Selamat ya adik-adikku,semoga membawa berkah bagi kalian berdua.Menjadi keluarga Sakinah Mawaddah wa Rahmah..Aamiin..















Hmmmm... cocoknya lagu ini kali ya ..From This Moment On ^_^

Tapi acara belum selesai,sesudah akad nikah,dilanjutkan dengan sungkeman .
Setelah selesai bersungkeman,pengantin pria kembali ke rumahnya untuk berganti pakaian dan demikian juga pengantin wanitanya.Kira-kira jam 11.00 pengantin pria kembali ke rumah pengantin wanita dan disambut dengan acara adat Melayu.
Rombongan pengantin pria

armada - pemilik hati - lyric.flv




Armada : Pemilik Hati

Kamis, 21 Juli 2011

Hari ke 2 di Medan

13 Mei 2011

Pagi-pagi,kami semua sudah sibuk,karena sesudah shalat Jumat akan diadakan juga Aqiqah untuk anak adik iparku yang tinggal di Batam.Jam  12 siang,aku,suami dan tante ke bandara lagi ( gak bosan-bosan ya ke bandara terus hahaha...) untuk menjemput adik iparku yang dari Batam.Ternyata mereka sudah sampai,dan sedang duduk kepanasan menunggu kami.Memang saat kami di Medan itu cuaca cukup terik dan kondisi bandaranya juga jelek sekali,lebih mirip terminal daripada bandara internasional.Menyedihkan sekali,tidak terurus.Gak tau juga alasannya apa..mungkin juga karena bandara baru sedang di bangun,tapi kan seharusnya tetap dirawat dan di jaga kebersihannya.
Oya,adik iparku yang dari Batam ini bercerita bahwa dia membawa oleh-oleh dari Batam yaitu cake pisang yang terkenal itu,dan diletakkannya di cabin.

Acara di Medan

Bulan Mei 2011 lalu ,kami sekeluarga plus keluarga ipar berangkat ke Medan,menghadiri acara pernikahan adik ipar yang bungsu dan satu-satunya perempuan dalam keluarga suami.Sebenarnya kalau boleh memilih,inginnya sih bulan Juni-Juli ,saat liburan anak-anak.Tapi karena kesepakatan kedua keluarga calon pengantin,akhirnya di pilihlah bulan Mei 2011,tepatnya tanggal 14 Mei akad nikahnya dan 15 Mei resepsinya.